Rumah Jaksa Agung, Penginapan Murah Nan Instagrammable di Malang

Rumah Jaksa Agung, nama ini mungkin cukup familiar di kalangan para backpacker atau penikmat suasana yang Instagrammable. Saya beruntung bisa merasakan menginap di sini waktu ke Malang beberapa saat lalu walaupun hanya satu malam saja. Karena tadinya mau booking untuk dua malam, tapi ga kebagian alias sudah full. Padahal sudah booking dari satu bulan sebelumnya, tetep aja ga kebagian untuk menginap di hari Sabtu malamnya.

Dari luar, penginapan ini keliatan kaya rumah biasa. Tidak ada unsur warna-warni. Tapi, begitu masuk ke lobby resepsionis dan ruang tunggu, baru terlihat ada pencerahan cat warna warni. Sebelum masuk, jangan lupa lepas sepatu dan simpan di rak yang telah disediakan. Nantinya di dalam akan disediakan sendal jepit yang bisa dipakai untuk berjalan-jalan di sekitar penginapan. Jadi, debu dan kotoran dari luar penginapan tidak mengotori penginapan. Sebersih itu.





Ada sofa yang bisa dijadikan tempat bersantai sembari menunggu waktu check-in jam 13.00. Tapi, waktu itu saya datang jam 11.00 setelah pulang dari Bromo ikut tour yang disediakan Rumah Jaksa Agung juga, dan diperbolehkan check-in lebih awal tanpa dikenakan biaya tambahan. Asyik kan.




Kamar di Rumah Jaksa Agung dibagi menjadi dua tipe, yaitu kamar dengan kamar mandi luar dan kamar dengan kamar mandi dalam. Dua tipe kamar tersebut dibagi lagi sesuai dengan kapasitas kasurnya. Harganya mulai dari 39.000 per-orang. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat di Instagram @rumah.jljaksaagung.tourtravel

Kalau saya memilih Sweet Room dengan fasilitas tempat tidur untuk 2 orang, kipas angin, kamar mandi dalam, dan juga sarapan gratis. Harganya mau tau berapa? Cukup 117.000 saja per-malam. Harga yang sangat terjangkau untuk penginapan yang berlokasi di tengah kota.



Di depan kamar ada meja dan bangku panjang untuk sensasi makan di restoran Instagrammable atau sekedar duduk-duduk santai menikmati angin. Ga jauh dari kamar yang kami inapi, tersedia musholla lengkap beserta alat sholatnya.



Lucu kan foto-fotonya! Seru gitu nginep di sini. Bisa tidur dengan nyenyak di kamar yang nyaman dan bersih, bisa puas selfie atau candid ala ala di tiap spot yang ada, dan harganya ramah untuk kantong para backpacker. Untuk mencari makanan atau jajanan pun ga perlu jauh, beberapa langkah dari penginapan, dapat ditemui warung dan juga warung nasi. Jarak ke Stasiun Malang pun cukup dekat, mungkin sekitar 10 menit. Strategis!

Rumah Jaksa Agung
Jl. Jaksa Agung Suprapto 1C No. 241. Klojen, Malang, Jawa Timur

2 comments:

  1. murah pake banget ini, bisa jadi alternatif waktu ke malang nih, colorfull pol

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya banget nih, tempatnya asyik banget buat foto-foto unyu :)

      Delete

Powered by Blogger.